Tuesday, July 1, 2014

Belajar Kriptografi dengan Metode El Gamal


Salam NewGen, Kali ini saya akan share tantang Belajar Kriptografi dengan metode ElGamal yang sebelumnya saya telah posting Belajar Kriptografi dengan TeknikSubtitusi dan Transposisi.




Pertama kali dipublikasikan oleh Taher ElGamal pada tahun 1985, algoritma ini merupakan chipper blok, yaitu melakukan proses enkripsi pada blok-blok plaintext yang kemudian dilakukan deskripsi, dan hasilnya digabungkan kembali menjadi pesan yang utuh dan dapat dimengerti.
Metode ini terdiri dari 3 proses, yaitu Pembentukan Kunci, Proses enkripsi dan proses Deskripsi.




Catatan : Pihak yang membuat kunci publik dan kunci rahasia adalah penerima (Receiver), sedangkan pihak pengirim (Sender) hanya mengetahui kunci publik yang diberikan oleh penerima, dan kunci publik tersebut digunakan untuk mengenkripsi pesan (Message).

Rumus Enkripsi
ek(m,k) = (γ,δ)
Dengan γ = αk mod ρ dan δ = βk.m mod ρ

Rumus Deskripsi
dk(γ,δ) = δ. (γa)-1 mod ρ
Ok sahabat NewGen biar lebih jelas kita mulai saja dengan contoh soalnya
Diketahui :
·         Plaintext                      : NEWGEN
·         Bil.Prima (ρ)                : 359
·         Kunci rahasia (a)         : 203
Dicari :
1.      Kunci publik (ρ, α, β)
2.      Enkripsi
3.      Deskripsi
Penyelesaian :
Kita cari terlebih dahulu prima amannya dengan rumus
q = (p-1) / 2
q = (359-1) / 2 = 179
Kemudian hitung Primitif α
Dengan rumus
α 2 mod ρ dan αq mod ρ ≠ 1


Jadi kita dapatkan α = 7
Sekarang kita bisa mencari betanya (β) dengan rumus
β = αa mod ρ
β = 7203 mod 359 = 286
1.     Kunci publik (ρ, α, β) = (359, 7, 286)
Kita lanjut proses enkripsinya, pertama kita buat tabelnya


Catatan : ki kita bisa isi angkanya dengan sembarang dan kode ascii didapat dari tabel kode ascii, tabelnya dibawah ini :

Tabel Proses Enkripsi

2.     Enkripsi
dari table di atas kita mendapatkan enkripsi
Chiper : (170, 213) (73, 25) (268, 214) (113, 165) (332, 57) (150, 118)

Selanjutnya proses terakhir adalah proses deskripsi, dari hasil enkripsi proses sebelumnya kita buat tabelnya
Tabel Proses Deskripsi

3.     Deskripsi
dari table di atas kita mendapatkan deskripsi
Plaintext : N E W G E N
Selesai deh belajar Kriptografi kita semoga bermanfaat
Salam NewGen…


2 comments:

  1. masha Allah bermanfaat skali artikelnya trimakasih , jelas bgt disini

    ReplyDelete
  2. Your Affiliate Profit Machine is waiting -

    Plus, getting it set up is as simple as 1-2-3!

    This is how it works...

    STEP 1. Input into the system what affiliate products you intend to promote
    STEP 2. Add PUSH button traffic (it LITERALLY takes JUST 2 minutes)
    STEP 3. See how the system explode your list and sell your affiliate products on it's own!

    Are you ready to make money automatically??

    Your MONEY MAKING affiliate solution is RIGHT HERE

    ReplyDelete